
Dunia kerja sangat menarik untuk di eksplorasi, banyak kisah unik dan lucu yang hanya dirasakan para pekerja. Kamu yang sudah bekerja pasti paham bagaimana rasanya menjadi pekerja. Harus tetap tersenyum, profesional walau mau nangis, dan bertahan karena keperluan hidup.Kisah menarik tersebut sudah diangkat oleh beberapa anime terbaik di bawah ini. Meskipun kisahnya tidak terlalu berat, kamu bisa memahami bagaimana rasanya bekerja di bidang tersebut.
- Servant x Service (2013)

Servant X Service menceritakan kisah lelah dan frustrasinya seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS). Terdapat tiga pegawai baru di sebuah kantor pelayanan masyarakat, mereka bertiga akan merasakan lelahnya menjadi PNS. Selain itu, mereka juga harus belajar dari senior yang tidak mampu membantu mereka, padahal sudah 8 tahun bekerja.
Kamu akan tahu rasanya menjadi seorang PNS di Jepang. Kerjaan banyak, apresiasi rendah, dan penuh tantangan dalam menghadapi keluhan masyarakat. Meskipun begitu, akan ada kisah indah dan lucu yang diberikan dalam anime ini. Bisa dikatakan, anime ini memberikan dua sisi dari pekerjaan PNS, sisi lelah dan frustrasi dan rasa senang berhubungan dengan rekan kerja.
- Shirobako (2014)

Lima orang sahabat berjanji untuk menjadi seorang animator bersama saat masih sekolah. Mereka semua bercita-cita ingin menciptakan studio animasi sendiri dan mempunyai anime sendiri. Namun, masing-masing mereka mempunya nasib berbeda, ada yang tidak diakui pekerjaannya, desainer mobil, penulis cerita dan dua orang yang lain berhasil menjadi animator.
Shirobako memberikan sudut pandang dari berbagai macam bidang kerja yang unik. Kamu akan melihat keluh kesah lima sahabat ini dalam pekerjaannya masing-masing. Meskipun tertekan, persahabatan dan cita-cita mereka tidak pernah goyah sekalipun.
3. Seiyuu’s Life (2015)

Futaba Ichinose adalah pengisi suara anime pemula dengan pekerjaan paruh waktu. Ia bercita-cita untuk menjadi pengisi suara terkenal kelas dunia. Sayangnya, persaingan menjadi seorang pengisi suara sangat ketat. Oleh karena itu, ia berusaha keras untuk menemukan keunikan dan gaya suara sendiri agar bisa menang dalam persaingan.
Seiyuu sendiri adalah sebutan untuk pengisi suara dalam anime. Futaba yang ingin menjadi Seiyuu menghadapi berbagai tantangan yang mewarnai kehidupannya. Untungnya, Tekanan untuk menjadi Seiyuu terkenal yang dirasakan Futaba selalu dilalui dengan tawa dan canda.